Jumat, 24 Februari 2017

Dekorasi Pernikahan

Tags

Menetukan konsep dekorasi pernikahan juga merupakan hal yang penting ketika Anda hendak mengadakan resepsi. Pada dasarnya, ada 3 bagian besar yang akan diberi dekorasi. Jika memperhatikan bagian-bagian ini, kita akan menemukan desain dekorasi yang pas. Pikirkan hal-hal yang penting ada dalam setiap bagian sebelum mulai memilih desainnya secara garis besar. [caption id="" align="alignleft" width="244"]dekorasi pernikahan dekorasi-pernikahan[/caption] Dekorasi Pernikahan Dalam Ruangan Perhatikan gedung yang Anda sewa. Apakah interior gedungnya sudah cukup mewakili keinginan Anda? Jika sudah, kita hanya perlu menambah sedikit dekorasi di sana. Namun jika interior gedung dirasa masih kurang, maka desain dekorasi pernikahan yang sempurna diperlukan untuk memperindah resepsi kita.Apakah Anda menginginkan dekorasi penuh di seluruh gedung atau hanya setengahnya? Di mana saja Anda ingin meletakkan rangkaian bunga? Bunga yang digantung di atas dan tidak tersentuh tangan tamu undagan sebaiknya menggunakan bunga palsu dengan tingkat kemiripan tertentu untuk menghemat biaya dekorasi. Kain, lampu hias, dan beberapa tambahan dekorasi lain dapat memperindah gedung resepsi Anda. Dekorasi Pernikahan di Luar Ruangan Dekorasi pernikahan di luar ruangan juga berperan penting dalam membangun suasana. JIka pesta sepenuhnya diselenggarakan di dalam ruangan, maka dekorasi luar tidak perlu spektakuler. Namun jika bagian luar gedung Anda gunakan untuk menjamu dan menyambut tamu undangan, maka Anda memerlukan konsep yang lebih kompleks. Tenda akan menjadi penolong di musim penghujan. Saat ini, kita dapat memilih tenda dalam berbagai bentuk untuk member fungsi dekorasi selain peneduh. Gunakan lampion dan lampu hias sebagai lighting sederhana. Tonjolkan kesegaran khas outdoor dan berikan nuansa temaram di malam hari. Dekorasi semacam ini biasanya menambah suasana romantis resepsi Anda. Dekorasi Pernikahan di Pelaminan Pelaminan adalah bagian yang terpenting terutama jika Anda menghendaki pelaminan yang menjadi center piece pesta Anda. Sesuaikan nuansa dekorasi ini dengan tema yang Anda pilih. Jika Anda memilih tema rumah dalam resepsi, maka pelaminan Anda sebaiknya dilengkapi dengan rak buku dan beberapa detil khas rumahan lain, serta pilihan kursi pelaminan yang berkesan nyaman sebagai dekorasi pernikahan. Sebaliknya, jika Anda tidak menggunakan pelaminan dan memilih untuk berbaur dengan tamu, buatlah sebuah booth kecil yang menarik di mana Anda dan tamu undangan dapat berfoto bersama. Sealin berbeda, ide dekorasi ini lebih santai dan lebih menyenangkan, dan Anda dapat berinteraksi langsung dengan para tamu. Setelah memahami setiap bagian penting dalam resepsi dan bagaimana kita mendekornya, Anda dapat menentukan tema dekorasi pernikahan. Tema akan memabntu menyeragamkan pemilihan detil, dan resepsi Anda akan terlihat menakjubkan. Gunakan jasa dekorasi yang berpengalaman, dan hindarilah dekorasi yang berlebihan. Utamakan kenyamanan tamu undangan Anda, dan sajikan dekorasi yang cukup dan menawan.


EmoticonEmoticon